WISARGA
//
Dedaunan menguning
Segera tanggal
Jatuh
Dan seorang telah mencatat
Bertahun-tahun
Bersama matahari
Ialah Wiku
Setiap bulan purnama
Karib pepohonan
Pada keadaban gigir gunung purba
Konon kabarnya
Ia telah dapati:
Adalah alam guru terbaik
manusia
Adalah ibu yang mengandung
bebatuan
Mengalirkan jiwa-jiwa
: yang sadu
Fasihat candra
Mandala kebermulaan
Dan semenjak gunung-gunung ditelanjangi
Banyak manusia yang membunuh
Gurunya sendiri di meja belajar
Sebab demikian
Entah sampai kapan
Ia yang kedinginan
Menghimpun doa
Di dalam kawah
Muncar/30/7/24
Komentar
Posting Komentar